Bahan
1 kg buntut sapi, potong menurut ruasnya
6 wortel, potong bulat agak besar
1 brokoli, potong menurut kuntumnya
4 kentang, potong jadi 8
seledri & daun bawang disimpul2 liter air
Bumbu*)
8 Bawang merah
5 bawang putih
1/2 sdt merica bubuk
pala secukupnya
Pelengkap
Emping
Bawang goreng
Tomat, potong kotak agak besar
Caranya
- Masukkan buntut sapi ke dalam air yang telah mendidih. Masak sampai setengah empuk. Ambil lemak yang terapung. Jika air tinggal sedikit, tambahkan air lagi. Masak hinggamendidih.
- Masukkan bumbu halus, wortel, dan kentang. Setelah sayuran empuk, terakhir masukkan brokoli. Masak sampai matang.
*) Jika mau, boleh ditumis dulu